Kamis, 16 Januari 2014

[Manga] Onepunch-Man & Mob Psycho 100

Assalamu'alaikum wr. wb.


Ane ngga pengen banyak cuap-cuap, cuma pengen share aja manga yang sekarang ini lagi rajin ane ikutin selain One Piece, Naruto dan Bleach.

Yang pertama adalah Onepunch-Man
Manga ini berkisah tentang seorang hero berkepala botak bernama Saitama yang "kesepian" karena tidak ada monster yang bisa mengimbangi kekuatannya. Bersama-sama hero-hero lainnya, si botak Saitama mengarungi cerita dalam menghadapi berbagai monster untuk memupus kesepiannya tersebut.

Ringkasan ane buat manga Onepunch-Man ini adalah kocak dan anti-mainstream :ngakaks
Baca sendiri deh kalo ngga percaya :ngakaks

Yang kedua adalah Mob Psycho 100
Manga ini berkisah tentang Shigeo Kageyama alias Mob yang mempunyai kekuatan khusus, yang di manga ini dijuluki sebagai psychic. Tapi sekalipun punya kekuatan luar biasa ini, keinginan doi cuma satu yaitu menarik perhatian pujaan hatinya, Tsubomi-chan :genit
Dan untuk mengontrol kekuatan psychic itu, Mob pun berguru pada the self-proclaimed greatest psychic master, Reigen Arataka. (LOOOOOOOOOOOOL)

Ringkasan ane: Mmm, belom ada sih karena chapternya sendiri baru 46 dan belom terlalu kelihatan seperti apa jalan ceritanya nanti. Tapi dari kisahnya sampe sekarang, Mob Psycho 100 ini punya premis yang menjanjikan :army:

Dan kedua manga tersebut merupakan kreasi dari seorang mangaka bernama ONE, yang harus ane akui cerita keduanya terbilang oke padahal kalo dipikir-pikir skema dan skenarionya simpel dan ngga berbelit-belit. ONE mampu mengolah ceritanya dengan mahir, di mana tak jarang konflik terasa dewasa aka seinen-ish namun tetap dengan bumbu humor yang kocak :ngakaks
Kalo ada nilai minus sih paling 2 aja:
1.  Rilisnya lama banget, terutama untuk Onepunch-Man :hammer:
2.  Sisi grafisnya yang terkesan ngasal, standar banget dan lebih mirip doodle, (lagi-lagi) terutama di Onepunch-Man :ngakaks

Tapi berita bagusnya, serial Onepunch-Man ini grafisnya digarap ulang sama mangaka yang pernah menggarap Eyeshield 21, Yuusuke Murata. Hasilnya? Sangat memanjakan mata :matabelo:

Intrigued? Check 'em out yourself ;)


Sekian dari ane, semoga bermanfaat bagi kalian :v



Wassalamu'alaikum wr. wb.
  • Add To Facebook
  • Share to Google Plus
  • Pin It
  • Tweet This

0 comments:

Posting Komentar

Saran? Kritik? Koreksi? Tambahan? Protes? Monggo :D